KATOE.ID | KOTA JAMBI – Hujan lebat di Provinsi Jambi sejak Minggu malam (30/04/23) sampai Senin pagi (01/05/23) mengakibatkan banjir di beberapa wilayah, salah satunya di kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.
Bencana banjir Kota Jambi di Kecamatan tersebut, ada 4 kelurahan yang terdampak, yakni Kenali Asam Bawah, Kenali Asam, Sukakarya, dan Paal Lima.
Dari keempat kelurahan tersebut, yang terparah terjadi di Paal Lima. Sebab, banjir Kota Jambi ini mengakibatkan 400 warga yang terdampak.
Kepala Bidang Sumberdaya Air Dinas PUPR Kota Jambi, Yunius mengatakan, hujan yang terjadi cukup deras dengan kategori ekstrim.
“Memang terjadi luapan di Sungai Primer Asam, sehingganya banyak warga yang terdampak,” kata Yunius, saat meninjau lokasi banjir di Kota Baru, Senin (01/05/23) dilansir dari jambiprima.com.
Yunius mengungkapkan, dari laporan yang diterima pihaknya, ada 3 kecamatan yang terdampak banjir.
Dari 3 kecamatan tersebut, paling dominan terjadi di Kecamatan Kota Baru.
“Saya sudah minta di pintu air Angso Duo untuk membersihkan sampah, karena itu mengganggu aliran air,” ujarnya.
Menurutnya, akibat banjir ini seribu rumah terdampak.
“Rumah yang terdampak banjir ini ada sekitar 1.500 rumah,” katanya. **