KATOE.ID | KUALATINGKAL – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat H. Hairan, SH hadiri sekaligus membuka Rapat Koordinasi Pemetaan Kerjasama Dalam Negeri di Balai Pertemuan Kantor Bupati Tanjab Barat, Selasa (14/11).
Kegiatan tersebut menghadirkan Narasumber dari Pusat Fasilitas Kerjasama Kemendagri serta turut dihadiri Asisten, Para Kepala OPD di Lingkup Pemkab Tanjab Barat, Pejabat Administrator, serta tamu undangan lainnya.
Mengawali sambutannya Wabup Tanjab Barat menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu titik awal untuk mendukung tercapainya visi dan misi Berkah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tanjab Barat melalui Kerjasama daerah yang berkualitas, sistimatis, dan Terukur.
Dengan kerjasama daerah ini dapat membawa manfaat bagi pihak – pihak yang berpartisipasi melalui pendekatan saling membutuhkan dan melengkapi sehingga dapat mendorong terjadinya transformasi ekonomi daerah yang berujung pada peningkatan daya saing daerah dengan memanfaatkan potensi unggulan daerah.
“Kami Berharap dengan adanya kegiatan ini dilaksanakan dan diikuti dengan serius, organisasi perangkat daerah Yang terkait dengan identifikasi potensi daerah untuk segera mempersiapkan data terbaru yang valid tentang potensi daerah dengan data yang dapat dipertanggung jawabkan.” Pungkasnya.