KATOE.ID – Berbagai film layar lebar diangkat dari kisah nyata dan bagus untuk ditonton karena memberikan inspirasi yang berbeda.
Selain itu, film yang diangkat dari kisah nyata selalu bisa menjadi referensi yang menarik untuk ditonton sendiri maupun bersama keluarga dan teman-teman.
Saat ini, berbagai film dari kisah nyata banyak diputar di layanan streaming film dan drama, Netflix.
Anda pun dapat menonton film-film kisah nyata itu dengan berlangganan layanan streaming ini.
Berikut beberapa film dari kisah nyata yang tayang di Netflix yang dilansir dari CNN.
Beberapa film merupakan film ‘jadul’ yang sudah populer di masyarakat.
Sebagian lainnya merupakan film-film baru yang diproduksi oleh Netflix sendiri atau dikenal dengan istilah Netflix Originals.
Dog Gone (2023)
Dog Gone adalah film kisah nyata sedih tentang seorang ayah bernama John Marshall (Rob Lowe) dan putranya, Fielding Marshall (Johnny Berchtold) yang kehilangan anjing mereka, Gonker.
Gonker hilang di jalur pendakian. Mereka pun harus mencari Gonker sembari memperbaiki hubungan ayah-anak yang kurang harmonis.
The Good Nurse (2022)
The Good Nurse merupakan film kisah nyata Netflix dengan rating 6,8 di IMDb. Film ini mengisahkan tentang Amy Loughren (Jessica Chastain), seorang perawat yang menguak rahasia sesama rekan perawatnya bernama Charlie Cullen (Eddie Redmayne).
Rahasia Cullen terungkap usai dua pasien di ICU sebuah RS di New Jersey, Amerika Serikat meninggal dunia. Ternyata, Cullen membunuh pasien-pasien di ICU dengan jumlah mencapai 40 orang.
Sayap-Sayap Patah (2022)
Sayap-Sayap Patah Film yang diangkat dari kisah nyata di Netflix, salah satunya Sayap-Sayap Patah (Maxima Pictures via Imdb).
Film yang diangkat dari kisah nyata ini bercerita tentang perjuangan Sudarmaji (Nicholas Saputra), anggota polisi yang menjadi korban dari kerusuhan tahanan di Mako Brimob pada 2018.
Padahal, Sudarmaji tengah menanti kelahiran anak pertama dari istrinya, Nani (Ariel Tatum).
Sebelum meregang nyawa bersama lima korban lain, Sudarmaji sempat disekap oleh para tahanan di bawah pimpinan Leong (Iwa K), napi teroris.
Devotion (2022)
Devotion, film kisah nyata perang ini mengangkat persahabatan antara pilot Jesse L. Brown (Jonathan Majors) dan penerbang Tom Hudner (Glen Powell).
Keduanya bekerja sama melancarkan serangan di Perang Korea pada era 1950-an, meski harus mengorbankan nyawa mereka. Film ini mendapat rating 6,7 di IMDb.
Habibie & Ainun 3 (2019)
Sekuel dari film Habibie & Ainun ini merupakan film yang diangkat dari kisah nyata Indonesia tentang kehidupan Ainun (Maudy Ayunda) muda, istri Presiden ke-3 Indonesia B.J. Habibie.
Saat muda, Ainun menempuh pendidikan dokter. Bisa dibilang, film ini merupakan biografi singkat mengenai profil Ainun yang menjadi cinta mati Habibie hingga akhir hayat.
Hotel Mumbai (2018)
Salah satu film kisah nyata terbaik Netflix selanjutnya adalah Hotel Mumbai dengan rating 7,6 di IMDb.
Film ini mengisahkan aksi teror yang dilakukan kelompok teror Lashkar e-Tayyiba di Taj Mahal Palace Hotel, Mumbai, India pada 26 November 2008.
Staf hotel berusaha menyelamatkan tamu yang tersisa. Namun, serangan itu menewaskan puluhan korban setelah hotel dikepung selama empat hari.
Sully (2016)
Film kisah nyata survival ini mengisahkan kehandalan Kapten Chesley ‘Sully’ Sullenberger (Tom Hanks), pilot yang berhasil menyelamatkan nyawa 155 penumpang dan awak kabin di tengah pendaratan darurat pada 2009.
Sully terpaksa melakukan pendaratan darurat di Sungai Hudson, Amerika Serikat karena mesin pesawat mendadak rusak usai pesawat yang dikemudikannya menabrak sekawanan angsa.
Film yang diangkat dari kisah nyata ini mengantongi rating 7,4 dari IMDb.***