KATOE.ID.| JAMBI – Presiden Joko Widodo atau Jokowi bakal kunjungan kerja ke Provinsi Jambi.
Meskipun belum diketahui pasti jadwal kedatangan Presiden Jokowi ini, rencana kunjungan kerja Presiden ini dibenarkan Gubernur Jambi Al Haris.
Kedatangan Jokowi ke Jambi ini, kata Al Haris saat ini masih menunggu jadwal Presiden RI ke Jambi.
“Saat ini kita masih menunggu Konfirmasi, karena Pak Presiden sekarang di Lampung posisinya. Kapan pastinya beliau sampe ke Jambi. Kita masih menunggu info dari Protokol Istana,” kata Al Haris, Senin (01/05/23).
Menurut keterangan Al Haris, selama di Jambi nanti, rencana awal Jokowi akan meninjau jalan yang paling parah di Kabupaten Tanjungjabung Timur.
Tidak hanya itu, Jokowi juga direncana meninjau jalan nasional yang dipakai untuk Aktifitas angkutan Batubara.
“Tapi semuanya belum pasti. tapi semuanya tim dari Istana sudah meninjau lokasi. Tinggal lagi nanti titik mana yang beliau akan datangi,” pungkasnya. ***